Suara:
burung muda “syiuw-syiuw-syiuw” berulang-ulang jika lapar. Waktu berbiak “kwi-kikiki”.
Persebaran Global:
India, Cina selatan, Asia Tenggara, Filipina, dan Sunda Besar.
Persebaran Lokal:Penetap di Sumatra, Kalimantan bagian utara, Jawa, dan Bali. Tersebar luas dihutan pegunungan dan perbukitan antara ketinggian 300-1200 mdpl (sampai ketinggian 3000 mdpl di G.Kerinci)
Kebiasaan:
Duduk tenang di hutan menunggu mangsanya. Sering terlihat bertengger di pohon mati yang tinggi di hutan. Terbang mengitari teretori secara reguler.
Makanan:
Kadal, burung kecil dan serangga.
Perkembangbiakan:
Sarang di pohon yang tinggi di hutan berupa tumpukan ranting yang tidak rapi. Telur 2-4 berwarna putih kebiruan pucat bertanda coklat kemerahan. Di Jawa Barat berbiak dari Maret-Mei.