Tuesday, July 31, 2012

Paok Kepala-Biru ( Pitta baudii )

Paok Kepala-Biru ( Pitta baudii )


Burung bertubuh kecil (17cm) dan bernama latin ( Pitta baudii ) ini secara sepintas tampak warna punggung merah-sawo matang dan ada garis putih mencolok pada sayap yang hitam. Jantan: punggung merah padam, mahkota dan ekor biru terang, dada atas dan garis mata hitam (kontras dengan tenggorokan yang putih), dada bawah dan perut biru ungu gelap (yang sering terlihat hitam). Betina: berwarna lebih suram, tubuh bagian atas merah-sawo matang, ekor biru, tubuh bagian bawah coklat pucat, tenggorokan abu-abu pucat. Iris abu-abu, paruh hitam dan kaki berwarna putih gading.

Siulan lembut menurun: “porr-y-or” atau “porr-or”.

Burung endemik Kalimantan atau hanya dapat ditemukan hidup di Pulau Kalimantan ini tercatat di dalam daftar merah IUCN : Rentan (VU) & Perlindungan: UU  No. 5/1990, PP  No. 7/1999

Jagung Muda

Jagung Muda

JAGUNG MUDA

 
Foto : eemoo-esprit.blogspot.com

Deskripsi

Jagung merupakan tanaman semusim (annual). Satu siklus hidupnya diselesaikan dalam 80-150 hari. Paruh pertama dari siklus merupakan tahap pertumbuhan vegetatif dan paruh kedua untuk tahap pertumbuhan generatif. Tinggi tanaman jagung sangat bervariasi. Meskipun tanaman jagung umumnya berketinggian antara 1m sampai 3m, ada varietas yang dapat mencapai tinggi 6m.

Jagung (Zea mays L.) merupakan salah satu tanaman pangan dunia yang terpenting, selain gandum dan padi. Sebagai sumber karbohidrat utama di Amerika Tengah dan Selatan, jagung juga menjadi alternatif sumber pangan di Amerika Serikat. Penduduk beberapa daerah di Indonesia (misalnya di Madura dan Nusa Tenggara) juga menggunakan jagung sebagai pangan pokok. Selain sebagai sumber karbohidrat, jagung juga ditanam sebagai pakan ternak (hijauan maupun tongkolnya) contohnya adalah BurungLovebird Burung pemakan Biji, Jagung diambil minyaknya (dari bulir), dibuat tepung (dari bulir, dikenal dengan istilah tepung jagung atau maizena), dan bahan baku industri (dari tepung bulir dan tepung tongkolnya). Tongkol jagung kaya akan pentosa, yang dipakai sebagai bahan baku pembuatan furfural. Jagung yang telah direkayasa genetika juga sekarang ditanam sebagai penghasil bahan farmasi.

 
Foto :  azisrifianto.blogspot.com

Kandungan gizi

Biji jagung kaya akan karbohidrat. Sebagian besar berada pada endospermium. Kandungan karbohidrat dapat mencapai 80% dari seluruh bahan kering biji. Karbohidrat dalam bentuk pati umumnya berupa campuran amilosa dan amilopektin. Pada jagung ketan, sebagian besar atau seluruh patinya merupakan amilopektin. Perbedaan ini tidak banyak berpengaruh pada kandungan gizi, tetapi lebih berarti dalam pengolahan sebagai bahan pangan. Jagung manis diketahui mengandung amilopektin lebih rendah tetapi mengalami peningkatan fitoglikogen dan sukrosa.

Kandungan gizi Jagung per 100 gram bahan adalah:

1.    Kalori : 355 Kalori
2.    Protein : 9,2 gr
3.    Lemak : 3,9 gr
4.    Karbohidrat : 73,7 gr
5.    Kalsium : 10 mg
6.    Fosfor : 256 mg
7.    Ferrum : 2,4 mg
8.    Vitamin A : 510 SI
9.    Vitamin B1 : 0,38 mg
10. Air : 12 gr

Dan bagian yang dapat dimakan 90 %. Untuk ukuran yang sama, meski jagung mempunyai kandungan karbohidrat yang lebih rendah, namum mempunyai kandungan protein yang lebih banyak. Jagung merupakan tanaman semusim (annual). Satu siklus hidupnya diselesaikan dalam 80-150 hari.


Sumber : http://id.wikipedia.org

Sayuran Kangkung

Sayuran Kangkung

KANGKUNG

Berkas:N Ipoa D1600.JPG
Foto : http://id.wikipedia.org

Kangkung (Ipomoea aquatica), termasuk sayur yang sangat populer yang umurnya bisa lebih dari 1 tahun. Biasa dibuat tumis, cah, atau lalap. Kangkung ternyata juga berkhasiat sebagai antiracun dan bisa mengobati berbagai gangguan kesehatan. Tanaman kangkung berasal dari India, yang kemudian menyebar ke Malaysia, Birma, Indonesia, Cina Selatan, Australia, dan Afrika. Di Cina, sayuran ini dikenal sebagai weng cai. Di negara Eropa, kangkung biasa disebut swamp cabbage, water convovulus, atau water spinach.

Kangkung ada dua jenis yaitu kangkung air dan kangkung darat. Kangkung air memiliki cirri-ciri daunnya tidak begitu panjang, daunnya tak begitu keras malah ada yang sangat lemes. Kangkung yang lemes inilah yang dicari oleh setiap orang. adapun mengetahui kangkung yang enak untuk di sayur yaitu gagangnya amoh atau orang Kebumen menyebutnya kangkung lemes, batangnya putih, tidak ditanam disungai, konon kangkung yang ditanam disungai jika disayaur terasa amis. kangkungnya masih muda. kangkung seperti inilah yang dicari orang kebumen. Kangkung daratmemiliki cirri-ciri daun putih, batang putih dan keras.

Berkas:Ong choy water spinach.png
 Foto : http://id.wikipedia.org

Masakan yang populer yang mengunakan kangkung adalah kangkung goreng belacan.Kangkung juga merupakan makanan salah satu spesies hewan Chersina / kura-kura dan juga makanan yang disukai Burung Cinta alias Lovebird. Untuk memacu birahi Lovebird maka pemberian kangkung wajib diberikan tiap 2 hari sekali. Hampir keseluruhan tanaman muda dapat dimakan. Karena kangkung tua berserat kasar, pucuk yang muda lebih digemari. Ia dapat dimakan mentah atau dimasak seperti bayam. Kangkung sering juga digoreng sebagai cah. Pelecing kangkung merupakan menu yang terkenal dari daerah Lombok.

Di dalam kangkung terdapat kandungan vitamin A, vitamin B1, vitamin C, protein, kalsium, fosfor, zat besi, karoten, hentriakontan, dan sitosterol. Berdasarkan penelitian, bahan-bahan yang dikandung oleh kangkung memiliki manfaat untuk mengobati berbagai gangguan kesehatan dan sebagai antiracun. Kangkung memang berfungsi sebagai penenang (sedatif) dan mampu membawa zat berkhasiat ke saluran pencernaan. Itulah sebabnya, tanaman ini mempunyai kemampuan menetralkan racun ditubuh.

Vitamin kangkung memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi. Selain mengandung vitamin A, B1, dan C, kangkung juga mengandung protein, kalsium, fosfor, besi, karoten, dan sitosterol.

Bagian tanaman kangkung yang paling penting adalah batang muda dan pucuknya sebagai bahan sayur-mayur. Menurut Dr. Setiawan, kangkung mempunyai rasa manis, tawar, sejuk. Sifat tanaman ini masuk ke dalam meridian usus dan lambung. Efek farmakologis tanaman ini sebagai antiracun (antitoksik), antiradang, peluruh kencing (diuretik), menghentikan perdarahan (hemostatik), sedatif (obat tidur). Kangkung juga bersifat menyejukkan dan menenangkan.


Sumber : http://www.mekarsari.com

Burung Raja Udang / Tengkek Buto

Burung Raja Udang / Tengkek Buto

BURUNG RAJA UDANG / TENGKEK BUTO


 Foto : smartmastering.com

Sumber : http://agungyogibali.blogspot.com/ 
 
Nama        : Burung Raja Udang Atau Tengkek Udang / Tengkek Buto
Makanan   : ikan kecil, katak, jangkrik
Habitat     : tepi sungai

Burung Tengkek Buto memiliki suara Kreek... kreeek..., dalam perkembanganya merupakan jenis burung kicauan yang di anggap cerdas bagi komunitas kicau mania, sebab burung ini bisa untuk master beragam burung ocehan semisal cendet,  murai bahkan Lovebird dan lainnya. 

Jenis â€" Jenisnya

Burung Raja Udang Mulut Merah

Ciri-ciri     : mulut merah, badan coklat, punggung hingga ekor berwarna biru, kaki merah.    

 
Foto : smartmastering.com

Burung Raja Udang Biru  

Ciri â€" ciri  : mulut hitam, leher â€" dada hingga perut berwarna putih, kepala â€" punggung â€" sayap hingga ekor berwarna biru, kaki hitam.
Foto : bataviareload.wordpress.com
(Burung Raja Udang Kecil)

burung ini menghabiskan banyak waktunya untuk bertengger dan mencari makan di tepian sungai atau tambak ikan. Burung ini biasa bersarang di lubang â€" lubang tanah dan lubang pohon. Biasanya menghasilkan telur 2 â€" 3 butir. Untuk jenis raja udang biru ada dua jenis, Cuma yang membedakannya hanya dari ukuran tubuhnya sedangkan yang lainnya hampir sama dengan raja udang biru besar.
 
 Foto : tokopetshop.info


 Foto : kaskus.co.id

 

Foto : kicaunusantara.com

Monday, July 30, 2012

Paok Kalung-Biru ( Pitta Arquata )

Paok Kalung-Biru ( Pitta Arquata )

Burung bertubuh kecil (17cm) dan bernama latin ( Pitta Arquata ) ini memiliki kepala coklat kemerah-merahan dengan strip mata biru gemerlap sempit. Tubuh bagian atas hijau kebiruan suram. Tubuh bagian bawah merah terang, dengan pita bersinar melintasi dada berupa bulu runcing berwarna biru. Remaja: coklat dan berbintik-bintik.Iris abu-abu, paruh hitam kemerahan dan kaki abu-abu coklat seperti batu.


Burung jenis ini endemik kalimantan atau hanya dapat ditemukan di Pulau kalimantan
Meskipun ada catatan perjumpaan di hutan dataran rendah, namun lebih sering dijumpai di hutan primer perbukitan pada rentang ketinggian antara 700 â€" 1600 mdpl. BVurung ini tercatat dalam daftar merah IUCN : Resiko Rendah (LC)

Sunday, July 29, 2012

Paok Delima ( Pitta garanatina )

Paok Delima ( Pitta garanatina )

Burung bertubuh kecil (17cm) dan bernama latin ( Pitta garanatina ) ini memiliki mahkota merah (atau hitam), perut merah, sayap berbercak biru terang. Garis alis biru pucat dan sempit, bersinar di belakang mata. Remaja: coklat, mahkota dan bagian bawah merah karat, sisi kepala kehitaman.
Iris berwarna coklat, paruh hitam dan kaki abu-abu kemerahjambuan




  • ussheri (Gould, 1877): Kalimantan bagian utara (dari selatan sampai Sungai Lawas dan sungai Merapok di barat dan sampai sungai Sembakung dan sungai Sesayap di timur). Warna mahkota hitam
  • coccinea (Eyton, 1839): Myanmar wilayah paling selatan (Tenasserim), Semenanjung Thailand paling selatan, Semenanjung Malaysia dan Sumatra bagian timur. Dahi hitam dan ada bintik hitam pada perut yang merah.
  • granatina (Temminck, 1830): kalimantan (kecuali daerah utara). Warna mahkota merah.
Kebiasaan burung ini adalah berlompatan di lantai hutan yang gelap, basah, dan sering berawa, kadang-kadang pada batang pohon yang telah rubuh dan onggokan semak belukar. Hidup di kawasan hutan dataran rendah. Status konservasi burung ini tercatat dalam daftar merah IUCN : Hampir terancam (NT)

Saturday, July 28, 2012

Paok Topi-Hitam ( Pitta venusta )

Paok Topi-Hitam ( Pitta venusta )

Burung bertubuh kecil (16cm) dan bernama latin Pitta venusta ini mempunyai kepala hitam, perut merah, Ada bercak biru pucat pada sayap dan garis alis biru pendek di belakang mata. Remaja: Seluruh bulu coklat gelap, garis alis biru. Beriris coklat, paruh dan kaki hitam.

Burung yang endemik sumatera atau hanya dapat ditemukan hidup di kawasan pegunungan Pulau Sumatera Khusus: catatan terpublikasi terakhir pada tahun 1918. Beberapa ahli menganggapnya sebagai salah satu ras dari Paok Delima.




Pernah ditemukan di pegunungan Bukit Barisan, dari Ophir ke selatan sampai Dempu. Jarang terdapat di hutan perbukitan pada rentang ketinggian antara 400 â€" 1400 mdpl.
Daftar merah IUCN : Rentan (VU)

Friday, July 27, 2012

Paok Hujan ( Pitta moluccensis )

Paok Hujan ( Pitta moluccensis )


Burung berukuran sedang (18cm) dan bernama latin Pitta moluccensis ini  bertubuh gemuk, berwarna-warni. Dada merah karat, kepal hitam, alis coklat pucat, punggung hijau. Sayap biru terang dengan bercak putih, tenggorokan putih, tunggir merah. Beriris coklat, paruh kehitaman, kaki coklat pucat.

Mempunyai siulan keras: “pu-wiu, pu-wiu” dengan nada kedua lebih tinggi. Di Kalimantan, suaranya dipercaya merupakan petanda datangnya hujan. Penyebaran global burung ini meliputi India tenggara, Cina barat daya, dan Asia tenggara. Pada musim dingin ke Malaysia, Sumatera, dan Kalimantan.


Di Sumatera (termasuk pulau-pulau sekitarnya) dan kalimantan (termasuk Kep.Natuna), burung migran dan pengunjung musim dingin yang cukup umum terdapat sampai ketinggian 1.000 m. Tercatat di kebanyakan habitat hutan, termasuk kebun. Pengembara kadang-kadang dapat mencapai Sulawesi dan Filipina. Terdapat catatan dari Jawa dan Australia, tetapi di ragukan.


Sering mengunjungi semak-semak, hutan sekunder, dan hutan mangrove. Tidak pernah jauh dari pantai. Berjalan diam-diam, berlompatan diatas tanah seperti anis. Pada malam hari, beristirahat pada semak yang rendah, hanya satu meter diatas tanah. Sering berburu di sepanjang badan air. Burung ini tercatat ke dalam daftar merah IUCN : Resiko Rendah (LC)

Thursday, July 26, 2012

Paok Bidadari ( Pitta nympha )

Paok Bidadari ( Pitta nympha )


Burung berukuran sedang (20cm) dan bernama latin Pitta nympha ini memiliki banyak warna dan mirip dengan Paok hujan, namun tubuh bagian bawahnya lebih pucat dan lebih abu-abu, serta ada bercak biru langit pada sayap dan tungging. Beriris coklat, paruh dan kaki kehitaman.
Fairy pitta resting on a branch

Burung yang berberbiak di Jepang, Korea, dan Cina timur. Pada musim dingin pindah keselatan sampai Cina selatan, Indocina, dan kalimantan. Tercatat ke selatan pada bulan Oktober sampai Maret, melewati kalimantan. Umum terdapat sampai ketinggian 1.000 m, terutama di bagian utara. Memiliki kebiasaan yang mirip dengan Paok hujan. Status konservasi burung ini adalah daftar merah IUCN : Rentan (VU)
Perdagangan internasional: Appendix II, dapat diperdagangkan dengan pengaturan tertentu

Wednesday, July 25, 2012

Antibiotik Untuk Burung

Antibiotik Untuk Burung

Antibiotik yang banyak digunakan dalam pengobatan antara lain: penicillin, golongan amino glikosida (mencakup streptomycin, gentamycin, kanamycin, paramomycin dan neomycin), chloramphenicol, tetracyclin, golongan makrolida dan fungistatika.
Antibiotika pemacu pertumbuhan

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa antibiotika tertentu (misalnya : chlortetracyclin, oxytetracyclin dan penicillin), bila dicampurkan dalam ransum akan memacu pertumbuhan dari hewan-hewan muda. Hal ini berkaitan dengan mekanisme kerja antibiotik sebagai berikut: antibiotik dapat secara tidak langsung mempengaruhi pertumbuhan mikroorganisme yang merusak zat-zat makanan.

Sementara mikroorganisme tersebut mampu membentuk zat-zat esensial bagi burung, misalnya beberapa asam amino. Antibiotik juga dapat menghalangi pertumbuhan mikroorganisme yang memproduksi amonia dalam jumlah banyak dalam saluran pencernaan.

Misalnya trimethylamin, suatu amonia yang merupakan racun untuk menghalangi laju pertumbuhan burung. Antibiotik dapat mempertinggi penyerapan dari berbagai zat makanan, seperti Ca, P dan Mg.
Sebagai akibat dari mekanisme perbaikan penyerapan beberapa zat makanan tersebut, antibiotik dapat menghemat beberapa zat makanan. Ini terjadi melalui pengaruh penipisan dinding saluran pencernaan.

Antibiotik juga mampu mempertinggi konsumsi makanan atau air. Hasil penelitian menunjukkan bahwa caecum dari anak ayam yang diberi antibiotik biasanya lebih besar dan berisi ekskreta basah lebih banyak daripada caecum anak ayam yang diberi ransum sama tanpa antibiotik.

Tuesday, July 24, 2012

Paok Bakau ( Pitta megarhyncha )

Paok Bakau ( Pitta megarhyncha )


Burung berukuran sedang (20cm) bernama latin Pitta megarhyncha ) ini mempunyai dada merah karat terang, mahkota coklat polos, punggung hijau. Terdapat bercak biru terang pada sayap, tenggorokan putih, tunggir biru terang. Ukuran paruh lebih besar dari paruh Paok hujan . Beriris coklat, paruh dan kaki kehitaman.



Burung ini dapat kita jumpai di pesisir barat Malaysia, dari sunderbans sampai Singapura.Tercatat ke selatan melewati kepulauan Riau, dataran rendah Sumatera sebelah timur, dan Bangka. Pernah tercatat di Baram (kalimantan bagian utara) . Habitat burung ini hanya menghuni hutan bakau dan hutan pantai. Sementra untuk status konservasi burung ini termasuk ke dalam daftar merah IUCN : Hampir Terancam (NT)

Monday, July 23, 2012

Grafik Pengeraman Telur Burung

Grafik Pengeraman Telur Burung


Di kandang penangkaran ( beda sekali dengan kondisi burung di alam ), dalam kondisi normal dan cuaca mendukung, burung seperti murai batu (MB), cucakrowo (CR), jalak suren  (JS), kacer, anis kembang (AK)  dan sejumlah burung yang sudah banyak berhasil ditangkar lainnya, begitu anakannya diambil dari sarangnya, pada 5-7 hari kemudian sudah bertelor lagi dan mengeram lagi. Begitu seterusnya.

Oleh karena itu, ada MB atau JS yang tidak membuat heran lagi kalau dalam waktu dua (2) bulan bisa menghasilkan 3 kali anakan.

Hitungannya adalah sebagai berikut:Taruh saja burung bertelur pada hari ke 1, 2 dan 3 (atau bisa juga plus hari ke-4 kalau bertelor empat).  Kapan mengeram? Burung mengeram ya dimulai bersamaan pada hari pertama dia bertelor itu .

Setelah 14 hari sejak telor pertama keluar, anakan menetas. Pada hari ke-16 (2 hari setelah menetas), anak-anak burung diambil untuk diloloh secara “manual” oleh penangkarnya. Dalam kondisi normal terawat, pada hari ke-21 atau paling lama hari ke-23, burung indukan sudah bertelor lagi…begitu seterusnya.
Artinya apa? Burung di penangkaran bisa punya anak lagi dalam waktu 21 sampai 23 hari setelah anak-anak periode sebelumnya keluar sebagai telor.

Jika seandainya semua telor burung yang sedang dierami kita ambil, semua maka dalam waktu 5-7 hari kemudian burung sudah akan bertelor lagi dan mengeram lagi . Hitungan ini tidak berlaku untuk lovebird (LB) yang masa mengeramnya 21 hari, atau kenari yang jarang untuk disuapi secara manual oleh penangkarnya (kecuali di banyak penangkaran kenari di Malang, yang para penangkarnya biasa menyuapi anakan2 kenari).


Untuk LB yang diperlakukan sama (anak-anaknya disuapi secara manual oleh penangkarnya), maka bisa menghasilkan keturunan setiap 28 hari (sampai sebulan) sekali. Pada sejumlah penangkaran, dikenal apa yang disebut dengan indukan “babu”, indukan “pelayan” dsb. Istilah ini merujuk pada pasangan-pasangan burung tertentu yang dipelihara dengan fungsi menjadi indukan bagi burung yang ditangkarkan. Burung yang ditangkarkan dengan model inang pengasuh ini  umumnya adalah burung pemakan biji (kenari, LB,  perkutut, parkit dll).

Sunday, July 22, 2012

Sebab Kenari Stress

Sebab Kenari Stress



Banyak orang yang sering bingung dengan bagaimana cara mengatasi kenari yang stress dan juga macet bunyi. Solusinya pun terkesan gampang namun pada prakteknya tidak semudah teorinya. Untuk mengatasi kenari agar tidak stress memang perlu perhatian ekstra, yang perlu diingat adalah stress pada burung kenari tidak hanya mengidap pada kenari jantan saja namun juga kenri betina. 
Kecenderungan seekor burung untuk menjadi stress dipengaruhi oleh banyak faktor. Dalam Budidaya burung kenari beberapa faktor yang dapat menjadikan stress adalah:

  • Lingkungan yang terlalu bising dan ramai. Situasi ini sangat memicu kenari untuk stress. Lingkungan ramai seperti di pinggir jalan raya, di tengah area konstruksi dan pembangunan serta area dengan tingkat lalu lalang yang tinggi perlu dihindari.
  • Suhu dan cuaca yang tidak baik, misalnya saja terlalu panas atau terlalu dingin. Dalam situasi ini biasanya kenari akan mengalami macet bunyi, kurang lincah bahkan jika terlalu lama akan menimbulkan penyakit hingga kematian.
  • Suara burung lain juga turut memicu stress pada kenari. Hal ini terbukti karena beberapa pengalaman membuktikan bahwa kenari jantan mereka mengalami macet bunyi dan stress akibat didekatkan dengan burung lain yang lebih besar dan lebih "fighter".
  • Berdekatan dengan hewan lain, misalnya saja letak kandang yang kurang baik. Hal ini memungkinkan hewan lain seperti kucing, anjing, tikus, tokek dll dapat mengganggu kenyamanan si burung.
  • Kenari jantan yang terlalu birahi pada taraf tertentu akan lebih cepat mengalami stress. Biasanya burung akan sangat hiperaktif dan tidak terkendali. 

Kasuari Gelambir-Ganda ( Casuarius casuarius )

Kasuari Gelambir-Ganda ( Casuarius casuarius )


Kasuari Gelambir-ganda atau dalam nama ilmiahnya Casuarius casuarius ) adalah salah satu burung dari tiga spesies Kasuari. Burung dewasa berukuran besar, dengan ketinggian mencapai 170cm, dan memiliki bulu berwarna hitam yang keras dan kaku. Kulit lehernya berwarna biru dan terdapat dua buah gelambir berwarna merah pada lehernya. Di atas kepalanya terdapat tanduk yang tinggi berwarna kecoklatan. Burung betina serupa dengan burung jantan, dan biasanya berukuran lebih besar dan lebih dominan.

Burung Kasuari mempunyai kaki yang besar dan kuat dengan tiga buah jari pada masing-masing kakinya. Jari-jari kaki burung ini sangat berbahaya karena diperlengkapi dengan cakar yang sangat tajam. Seperti umumnya spesies burung-burung yang berukuran besar, burung Kasuari Gelambir-ganda tidak dapat terbang.




Burung Kasuari biasanya hidup sendiri, berpasangan hanya pada waktu musim berbiak. Anak burung dierami dan dibesarkan oleh burung jantan. 
Populasi Kasuari Gelambir-ganda tersebar di hutan dataran rendah di Australia, pulau Irian dan pulau Seram di provinsi Maluku. Spesies ini merupakan satu-satunya burung di marga Casuarius yang terdapat di benua Australia. Pakan burung Kasuari Gelambir-ganda terdiri dari aneka buah-buahan yang terjatuh di dasar hutan. Penangkapan liar dan hilangnya habitat hutan mengancam keberadaan spesies ini. Kasuari Gelambir-ganda dievaluasikan sebagai rentan di dalam IUCN Red List.

Saturday, July 21, 2012

Mengatasi Kenari Stress

Mengatasi Kenari Stress




Cara mengatasi kenari stress ternyata harus dipahami secara lebih detail. Berikut ini beberapa cara mengatasi kenari stress : 

  1. Jauhkan dari tempat/lingkungan yang bising, terlalu panas dan terlalu dingin. Hal ini dapat berlaku juga jika kenari betina tidak mau mengerami telur dan tidak meloloh anak-anaknya.
  2. Letakkan sangkar/kandang di tempat yang jauh dari hewan pemangsa. Biasanya orang meletakkan sangkar atau kandangnya di tempat yang agak tinggi. Jauhkan juga dari beberapa burung yang berkompeten untuk membuat kenari anda menjadi stress.
    PERHATIAN: tidak semua burung mampu membuat kenari menjadi stress.
  3. Jika burung terlalu birahi sebaiknya dikawinkan.
  4. Untuk solusi kenari betina yang tidak mau mengerami telur dan meloloh anak-anaknya akan dibahas khusus di tulisan berikutnya
  5. Jika kenari terlihat stress tanpa sebab, bisa jadi itu adalah sifat bawaan. Solusinya adalah dengan teknik kerodong sangkar dan pencelupan kepala kenari ke dalam air selama 1 detik.

Burung Raja Udang / Tengkek Buto

Burung Raja Udang / Tengkek Buto

BURUNG RAJA UDANG / TENGKEK BUTO


 Foto : smartmastering.com

Sumber : http://agungyogibali.blogspot.com/ 
 
Nama        : Burung Raja Udang Atau Tengkek Udang / Tengkek Buto
Makanan   : ikan kecil, katak, jangkrik
Habitat     : tepi sungai

Burung Tengkek Buto memiliki suara Kreek... kreeek..., dalam perkembanganya merupakan jenis burung kicauan yang di anggap cerdas bagi komunitas kicau mania, sebab burung ini bisa untuk master beragam burung ocehan semisal cendet,  murai bahkan Lovebird dan lainnya. 

Jenis â€" Jenisnya

Burung Raja Udang Mulut Merah

Ciri-ciri     : mulut merah, badan coklat, punggung hingga ekor berwarna biru, kaki merah.    

 
Foto : smartmastering.com

Burung Raja Udang Biru  

Ciri â€" ciri  : mulut hitam, leher â€" dada hingga perut berwarna putih, kepala â€" punggung â€" sayap hingga ekor berwarna biru, kaki hitam.
Foto : bataviareload.wordpress.com
(Burung Raja Udang Kecil)

burung ini menghabiskan banyak waktunya untuk bertengger dan mencari makan di tepian sungai atau tambak ikan. Burung ini biasa bersarang di lubang â€" lubang tanah dan lubang pohon. Biasanya menghasilkan telur 2 â€" 3 butir. Untuk jenis raja udang biru ada dua jenis, Cuma yang membedakannya hanya dari ukuran tubuhnya sedangkan yang lainnya hampir sama dengan raja udang biru besar.
 
 
 Foto : tokopetshop.info


 Foto : kaskus.co.id

 

Foto : kicaunusantara.com